Pencegahan COVID-19 (Coronavirus) di SIRE Gadjah Mada

New Normal small

 

Apa itu COVID-19? Apa anjuran resmi dari WHO? Temukan detilnya melalui tautan dari : https://www.who.int/news-room/q-a-detail/q-a-coronaviruses

 

Mencegah lebih baik daripada mengobati. Maka dari itu, kami mengeluarkan prosedur di dalam kantor SIRE Gadjah Mada untuk pencegahan penyebaran COVID-19 atau lebih dikenal sebagai virus Corona sehingga, klien dapat merasa nyaman selama berada di kantor kami.

  1. Membersihkan kantor SIRE Gadjah Mada dengan disinfektan setiap hari, termasuk gagang pintu dan meja
  2. Menyediakan antiseptik untuk dapat digunakan oleh tamu & klien
  3. Konsultan wajib mencuci tangan dengan sabun/antiseptik setiap sebelum dan sesudah sesi
  4. Bagi yang merasa kurang sehat, kami anjurkan libur dari kegiatan sesi agar dapat beristirahat sampai sembuh di rumah
  5. Melaksanakan seluruh anjuran resmi WHO mengenai COVID-19

UNTUK DIPERHATIKAN KLIEN

Selama menjalani masa program di kantor SIRE Gadjah Mada, klien dan konsultan wajib

  1. Memakai masker dengan benar dan tidak melepasnya
  2. Menggunakan antiseptik yang kami sediakan saat memasuki kantor
  3. Tidak berjabat tangan dan tertib menjaga jarak
  4. Menggunakan face shield jika memiliki
  5. Tidak datang jika memiliki demam/batuk/pilek dan gejala Covid-19 lainnya

Sebagai pencegahan yang paling utama, mari kita meningkatkan daya tahan tubuh dengan konsumsi vitamin, serat, dll. Periksakan diri sesegera mungkin jika Anda merasa kurang sehat.

Kepada yang tercinta para klien SIRE Gadjah Mada yang saat ini berada di luar negeri dalam rangka beasiswa/studi/bekerja, kami doakan semoga semua berjalan lancar dan selalu diberikan perlindungan.

Stay safe, everyone!

 

Salam,

SIRE Gadjah Mada